Sabtu, 27 Februari 2016

Panduan lengkap: cara memperbaiki komputer yang terkena virus.

1. Install dan update anti virus
Apakah komputer kamu sudah dipasang antivirus? Ada banyak anti virus yang memiliki reputasi bagus dalam hal mendeteksi dan menghapus virus yang bisa kamu download. Antivirus tsb antara lain Avira, AVG, Kaspersky, Norton, dan masih banyak lagi.
Sebelumnya, sangat disarankan untuk melakukan update anti virus yang sudah terpasang. Ini berguna untuk memperbarui file database anti virus sehingga dapat mengidentifikasi nama-nama virus baru dan kemudian dapat menghapusnya.
Tergantung pada virus yang menginfeksi, kamu mungkin tidak bisa menginstall atau melakukan update software, software anti virus sekalipun.
2. Booting Safe Mode
Lakukan Booting dengan Safe Mode with Networking. Restart komputer kemudian tekan F8 sebelum Windows loading.
Dengan safe mode memunkinkan program yang terinfeksi atau malware tidak aktif karena Windows hanya menggunakan file dan driver terbatas untuk berjalan.
3. Download dan update Malwarebyte
Setelah kamu booting pada Windows dengan Safe Mode with Networking, koneksikan dengan internet untuk mendownload dan update security program, misalnya Malwarebyte. Kemudian lakukan scan dengan tools tsb.
4. Boot dengan Kaspersky Rescue Disk 10
Alternatif lain selain cara di atas adalah dengan Kaspersky Rescue Disk 10.
Kaspersky Rescue Disk 10 merupakan software anti virus dari KasperskyLab yang diciptakan untuk melakukan scan dan menghapus virus atau malware yang tidak bisa dihapus dengan aplikasi anti virus atau malware removal yang bekerja di bawah operating system.
Kamu bisa download file tsb di website Kaspersky http://support.kaspersky.com/4162. file Kaspersky Rescue Disk 10 formatnya ‘.iso’ yang bisa di simpan pada flasdisk atau di burning ke CD.
Lakukan booting dari CD atau Flashdisk tsb. Untuk booting ,tiap merk komputer atau laptop memiliki tombol berbeda untuk menampilkan boot option sebelum Windows loading, ada yang dengan tombol F9, F10, F11, F12.
cara-memperbaiki-komputer-yang-terkena-virus_kavres10
5. Re-install Operating System
Jika virus sudah menjangkit operating system dan tetap menyebabkan lambat atau hang setelah virus dihapus, maka harus dilakukan instal ulang Windows (operating system). Namun sebelumnya, data-data penting di-backup terlebih dahulu.
6. Cek harddisk
Beberapa virus dan malware bisa menyebabkan kerusakan pada harddisk. Jika virus sudah dihapus dan dilakukan instal ulang sistem operasi tetap lambat atau hang, sebaiknya dilakukan pengecekan terhadap kondisi harddisk lebih jauh. Baca juga: Cara Mengecek Harddisk.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar